Daqu.id – Lemdiklat Daarul Qur’an mengadakan pelatihan peningkatan kompetensi SDI yang dimana dalam hal ini ditujukan kepada para Wali kelas SMP dan SMA Daarul Qur’an (03/11/2022 ). Pelatihan ini diharapakan dapat meningkatkan kompetensi masing-masing para pengajar.
Pelatihan yang diselenggarakan di gedung al Fath Daarul Qur’an Tangerang dihadiri kurang lebih 42 orang masing-masing dari wali kelas SMP dan SMA serta dihadiri masing-masing kepala sekolah , pada pelatihan ini para peserta akan diberikan 4 materi dimulai pukul 13.00 hingga menjelang waktu sholat asar walaupun waktu yang tersedia sangat terbatas panitia mencoba memaksimalkan waktu yang ada.
Materi pertama adalah Tot Ice Breaking yang disampaikan oleh MR. Tiko agar guru bisa menghidupkan suasana kelas agar lebih menarik lagi untuk anak didiknya, sehingga para siswa tidak jenuh dan bosan saat mengikuti proses pembelajaran.
Materi kedua adalah Pembuatan media pembelajaran melalui canva oleh Ustadz Aditya dan hal ini dirasa penting sebagai sarana menunjang kegiatan pembelajaran agar menarik perhatian siswa dengan media desain.
Materi selanjutnya berkenaan dengan sosialisai kebijakan anti fraud yang disampaiakn oleh Gigih Hernowo, S. H. dalam pemaparannya secara garis besar fraud adalah tindakan atau perilaku menyimpang yang dilakukan secara sengaja atau pembiaran dengan sengaja demi keuntungan pribadi atau kelompok yang merugikan suatu lembaga.
Materi Terakhir yang disampaiakn Ustad Rizki Aminullah, S.Si., M.M.Pd yaitu Komunikasi Persuasif agar para wali kelas memiliki kemampuan dalam berkomunikasi yang bisa merubah sikap, tingkah laku, keadaaan sosial dan lingkungan pendidikannya agar lebih baik dan juga membuat susasana pembelajaran siswa menjadi lebih berantusias dan siswa memiliki perhatian yang tinggi.
Kemudian acara pelatihan ditutup dengan pembagian hadiah oleh panitia kepada para peserta wali kelas yang datang lebih dahulu ke acara pelatihan, maka terpilihlah 4 orang yang berhak mendapatkan hadih.